, ,

Apa itu IP Address?

IP Address (Internet Protocol Address ) merupakan sebuah alamat komputer yang unik pada jaringan internet atau komputer. IP Address ini jika di dunia nyata adalah alamat rumah kita yang mempunyai no rumah, kemudian ada kode pos untuk membedakan daerah, kemudian ada informasi wilayah juga (negara mana, provinsi mana, kota mana).
IP Address yang kita gunakan sekarang adalah IP versi 4 , dimana IP ini sudah habis dan untuk mengatasi masalah ini muncul IP versi 6. Karena IP versi 4 sudah habis, maka IP yang kita gunakan istilahnya IP tebengan dari operator atau penyedia layanan internet kita. Jadi IP yang ada di komputer kita merupakan pemberian dari Operator (lokal area), maksudnya jika kita pergi untuk menjelajah internet kita menggunakan KTP (IP Address) dari Operator atau penyedia layanan internet kita.
Kalau nggak percaya bisa di cek sendiri, caranya :
1. Windows
  • Jalankan  Run (Windows + R)
  • Ketikan cmd
  • Setelah itu muncul Command Prompt
  • ketik ipconfig
  • cari yang tulisannya ipv4 address
  • Nah itu IP komputer anda (misal : 10.44.166.122)
2. Linux (Ubuntu)
  • Jalankan terminal (Ctlr + T)
  • kemudian akan muncul terminal
  • ketik ifconfig
  • cari yang tulisannya ipv4 address
  • Nah itu IP komputer anda (misal : 10.44.166.122)
Kemudian bandingkan dengan mengecek IP yang dikenali oleh internet, cek dengan mengklik disini . Nah nanti akan muncul IP dan keterangannya, dan nama pemilik IP itu adalah nama Operator atau penyedia layanan internet anda beserta lokasinya.

Related Posts: